Selain pemandian air panaas di kawasan ini juga terdapat dua buah air terjun yang mengalir dari bukit dengan ketinggian masing-masing 75 meter dan 50 meter. Air terjun ini juga merupakan sumber air alam pegunungan yang sejuk dan jernih serta sehat untuk mandi. Tak jauh dari lokasi tersebut juga terdapat perkebunan strawberi milik masyarakat setempat dan obyek wisata Danau Mas Harun Bestari yang memberikan layanan wisata keliling danau menggunakan perahu dan motor boat.
Suhu air yang pantas serta komposisi mineral dan unsur hara yang unik menjadikan sumber mata air geotermal ini sebagai tempat untuk melakukan terapi dan penyembuhan berbagai penyakit oleh masyarakat. Tempat ini begitu populer bagi masyarakat Bengkulu dan Sumatera Selatan dan menjadi sangat penting untuk dikunjungi.
Lokasi ini mudah dijangkau dan hanya 15 menit perjalanan atau enam kilometer dari kota Curup dan 1,5 jam perjalanan dengan kendaraan roda empat atau sekitar 90 Km dari Bandara Fatmawati Kota Bengkulu dimana sepanjang perjalanan kita akan disugukan pemandangan alam yang indah sehingga perjalan ke pemandian ini terasa menyenangkan.Oleh karenanya jangan sampai terlewatkan. (hajadd)
No Response to "Sumber air panas suban"
Posting Komentar